Roll Cake again?? Maafkeun yaa postingannya tentang roll cake lagi. Emang lagi seneng bikin roll cake dan setiap ada pesanan roll cake selalu aja bikin lebihan 1 roll buat dimakan sendiri sekeluarga heheheheh. Kalau cake yang lain masih bisa ngerasa bosen, tapi kalau roll cake belum bosen. Paling tidak untuk saat ini ya ^_^
Sebenarnya ini roll cake biasa aja, resepnya pakai resep andalan punya Mamaku yang dulu juga pernah aku posting disini. Cuma bedanya kali ini dibuat motif zebra. Sebenarnya lebih layak disebut motif zebra wannabe, soalnya menurutku gak ada miripnya sama sekali tuh hahahahah. *teteup maksa ceritanya*
Resepnya aku posting ulang disini ya...
ZEBRA ROLL CAKE
Bahan :
9 kuning telur
3 putih telur
90 gr gula kastor
30 gr tepung terigu protein rendah (atau bisa pakai protein sedang)
20 gr maizena
1 sdt cake emulsifier
1 sdt vanilla (aku pakai vanilla susu L'Arome)
80 gr mentega, lelehkan
3 putih telur
90 gr gula kastor
30 gr tepung terigu protein rendah (atau bisa pakai protein sedang)
20 gr maizena
1 sdt cake emulsifier
1 sdt vanilla (aku pakai vanilla susu L'Arome)
80 gr mentega, lelehkan
pasta coklat dan pasta pandan secukupnya (atau bisa sesuai selera)
Filling :
selai, buttercream atau ganache
Cara Membuat :
- Siapkan loyang 30x30x4 cm, oles margarin, alasi dengan kertas roti dan oles margarine kembali. Sisihkan.
- Campur dan ayak terigu dan maizena.
- Dalam suatu wadah, campurkan kuning telur, putih telur, gula kastor, campuran terigu + maizena dan emulsifier. Kocok dengan mixer speed rendah hingga tercampur rata. Lanjutkan mengocok dengan mixer speed tinggi hingga adonan mengembang dan kental berjejak.
- Masukkan vanilla, kocok rata. Matikan mixer.
- Masukkan mentega leleh, aduk balik hingga tercampur rata.
Filling :
selai, buttercream atau ganache
Cara Membuat :
- Siapkan loyang 30x30x4 cm, oles margarin, alasi dengan kertas roti dan oles margarine kembali. Sisihkan.
- Campur dan ayak terigu dan maizena.
- Dalam suatu wadah, campurkan kuning telur, putih telur, gula kastor, campuran terigu + maizena dan emulsifier. Kocok dengan mixer speed rendah hingga tercampur rata. Lanjutkan mengocok dengan mixer speed tinggi hingga adonan mengembang dan kental berjejak.
- Masukkan vanilla, kocok rata. Matikan mixer.
- Masukkan mentega leleh, aduk balik hingga tercampur rata.
- Bagi adonan menjadi 2 bagian sama banyak, beri masing-masing bagian pasta coklat dan pasta pandan. Aduk rata.
- Tuang adonan secara bergantian ke dalam loyang, dan hentakkan perlahan loyang ke lantai / meja untuk mengeluarkan gelembung udara yang ada di adonan.
- Masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan dengan suhu 200'C selama kurleb 15 menit hingga permukaannya berkulit. Lakukan test tusuk dan test sentuh.
- Angkat dan balikkan di atas kertas roti atau serbet bersih. Balikkan lagi di atas cooling rack hingga dingin (permukaan yang berkulit ada di atas).
- Setelah dingin, balikkan lagi di atas kertas roti, oles dengan selai atau filling sesuai selera. Gulung dan padatkan beserta kertas rotinya. Biarkan terbungkus kertas roti selama beberapa saat agar set (bisa dimasukkan kulkas)
- Buka perlahan kertas roti agar permukaan roll cake tetap mulus dan cantik. Potong-potong sesuai selera.
- Tuang adonan secara bergantian ke dalam loyang, dan hentakkan perlahan loyang ke lantai / meja untuk mengeluarkan gelembung udara yang ada di adonan.
- Masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan dengan suhu 200'C selama kurleb 15 menit hingga permukaannya berkulit. Lakukan test tusuk dan test sentuh.
- Angkat dan balikkan di atas kertas roti atau serbet bersih. Balikkan lagi di atas cooling rack hingga dingin (permukaan yang berkulit ada di atas).
- Setelah dingin, balikkan lagi di atas kertas roti, oles dengan selai atau filling sesuai selera. Gulung dan padatkan beserta kertas rotinya. Biarkan terbungkus kertas roti selama beberapa saat agar set (bisa dimasukkan kulkas)
- Buka perlahan kertas roti agar permukaan roll cake tetap mulus dan cantik. Potong-potong sesuai selera.
Sst....untuk fillingnya memperdayakan buttercream special warna hijau dan kuning sisa bikin RC beberapa waktu yang lalu. Jadinya nggak terlalu keliatan ya buttercreamnya. Maklum aja ya...jurus pengiritannya mulai keluar hihihihi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar